Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita PilihanLiputan KhususMinahasa

Rayakan HUT RI Ke-74, Semangat Kemerdekaan Bergelora di Minahasa

×

Rayakan HUT RI Ke-74, Semangat Kemerdekaan Bergelora di Minahasa

Sebarkan artikel ini

manadoterkini.com, TONDANO – Pertama kali merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) sebagai Bupati dan Wakil Bupati, Ir Royke Oktavian Roring MSi (ROR) dan Robby Dondokaambey SSi MM (RD) langsung menggelorakan semangat kemerdekaan di tanah ‘Toar Lumimuut’.

minahasaDalam perayaan HUT RI ke 74 ini, ada 14 rangkaian acara digelar panitia dengan patokan tema nasional ‘SDM Unggul Indonesia Maju’. Rangkaian acara diawali dengan ibadah syukur di Gereja GMIM Sentrum Tondano, Senin 12 Agustus 2019. Kemudian pada hari yang sama dilanjutkan dengan Futsal Out Door di Lapangan Dr Sam Ratulangi Tondano.

Keesokan harinya, Selasa 13 Agustus, digelar lomba gerak jalan dan drum band antar sekolah sekaligus pawai bocah. Perlombaan berlangsung meriah. Pawai bocah diikuti siswa-siswi dari 39 TK dan 7 SD. Peserta drum band diikuti 5 SD dan 3 SMP. Sementara lomba gerak jalan diikuti pelajar dari 59 SD dan 41 SMP se-Kabupaten Minahasa.

Pada Kamis 15 Agustus, sebanyak 30 anggota Paskibraka dikukuhkan oleh Bupati ROR. Merekalah putra putri Minahasa yang terpilih mengemban tugas untuk mengibarkan Bendera Merah Putih.

minahasaKegiatan tambah padat pada Jumat 16 Agustus. Dimulai pada pukul 09.00 Wita dengan nonton bersama pidato kenegaraan dan pembacaan nota keuangan APBN tahun 2020 oleh Presiden RI Ir Joko Widodo di kantor DRPD Minahasa, dan dilanjutkan dengan upacara Taptu dan Pawai Obor pukul 18.00 Wita. Kemudian pukul 23.00 Wita digelar apel kehormatan dan renungan suci di Taman Makam Pahlawan.

Puncak kegiatan berlangsung pada Sabtu 17 Agustus 2019. Berawal dari pemberian remisi untuk para narapidana di Lapas Kelas II B Tondano yang dipimpin Wakil Bupati RD pukul 08.00 Wita. Kemudian dilaksanakan Kirab Bendera Merah Putih di Rudis Bupati pukul 09.00 Wita dan satu jam kemudian berlanjut pada Upacara Detik-Detik Proklamasi di Lapangan Manguni Tondano. Bupati ROR bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup).

Ada beberapa pesan yang disampaikannya dalam momentum peringatan HUT Kemerdekaan RI tahun ini. Bupati menyebut pahlawan adalah sosok penting dibalik kemerdekaan, karena telah mengorbankan jiwa dan raga serta segala yang dimilikinya demi memperjuangkan kemerdekaan yang saat ini dinikmati oleh generasi penerus.

minahasaMenurutnya lagi, melalui pelaksanaan pembangunan seperti saat ini, merupakan satu diantara upaya dari generasi penerus untuk memaknai dan mengisi kemerdekaan Republik Indonesia 74 tahun silam. “Kita di Tanah Minahasa ini bersyukur boleh menikmati hasil dari kemerdekaan, seperti pembangunan dan SDM. Tentu untuk melaksanakan kegiatan pembangunan dan peningkatan SDM dibutuhkan sinergitas dari seluruh komponen masyarakat. Sebab, keberhasilan pembangunan tidak hanya bergantung pada satu pihak saja, tapi butuh upaya bersama,” paparnya.

Momen semangat HUT kemerdekaan RI tahun ini, Bupati mengajak seluruh komponen masyarakat Minahasa untuk bersatu-padu, mendukung program pemerintah baik pusat, provinsi maupun kabupaten, utamanya dalam mewujudkan visi membawa Minahasa maju dalam ekonomi dan budaya, berdaulat, adil dan sejahtera.

“Mari bergandengan tangan kita wujudkan Indonesia Hebat, Sulut Hebat dan Minahasa Hebat,” tandas Bupati.

minahasaUsai upacara dilakukan Ziarah Nasional di Makam Dr Sam Ratulangi di Tondano. Kemudian ada resepsi kenegaraan bersama para Veteran, Upacara Penurunan Bendera dan diakhiri Resepsi dan Toast Kenegaraan di Rudis Bupati.

Namun rangkaian acara belum berakhir, sesuai jadwal masih akan dilaksanakan Pawai Pembangunan di Tondano pada Senin 19 Agustus dan Lomba Mancing Mania di Lapas Kelas II B Tondano, Rabu 21 Agustus mendatang. (fis)