Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BitungHukum dan Kriminal

Tangkal Kejatan, Polres Bitung Gandeng Tukang Ojek

×

Tangkal Kejatan, Polres Bitung Gandeng Tukang Ojek

Sebarkan artikel ini
bitung
Foto bersama usai pengukuhan tukang ojek mitra kerja Polres Bitung.(ist)

manadoterkini.com, BITUNG – Polisi yang merupakan pelindung dan pengayom harus lebih dekat kepada masyarakat. Makanya, untuk menangkal kejahatan di Kota Bitung, Polres mengandeng tukang ojek sebagai mitra kerja.

Menurut Kapolres AKBP Philemon Ginting SIK MH, kondisi dilapangan lebih diketahui oleh tukang ojek yang bekerja mengelilingi seluruh sudut Kota Bitung. “Tukang ojek sangat mengetahui betul realita di lapangan. Karena mereka bekerja mengelilingi seluruh sudut kota,” kata Ginting.

Untuk itu, Ginting mengharapkan tukang ojek selaku mitra kerja Kepolisian dapat saling bersinergi dalam menangkal kejahatan yang terjadi di wilayah masing-masing.

Diketahui apel pengukuhan tukang ojek sebagai mitra lapangan, Selasa (29/11/2016) dilakukan langsung Kapolres AKBP Philemon Ginting SIK MH disaksikan seluruh jajaran pejabat teras Polres Bitung.

“Tukang ojek yang dikukuhkan sekitar 200 orang tersebar di 69 Kelurahan lengkap dengan surat mengemudi dan surat kendaraan bermotor,” ujarnya.

Kegiatan ini pula ditandai dengan pemasangan seragam khusus tukang ojek sebagai Kemitraan Kepolisian.(ref/mlz)