Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Pemerintahan

OD-SK Support Pelaku Budaya Sulut

×

OD-SK Support Pelaku Budaya Sulut

Sebarkan artikel ini

sulutmanadoterkini.com, SULUT – Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw (OD-SK) terus memberikan apresiasi dan dukungan terhadap budaya serta pelaku budaya di Sulut.

Hal itu terbukti usai menghadiri dan menyaksikan penampilan tari Karambangan Maakaruyen yang dibawakan oleh tim kesenian dari Taman Budaya Sulawesi Utara, dalam rangkaian Pekan Kebudayaan Nasional Tahun 2019 di Panggung Siger, Istora Senayan Gelora Bung Karno, Sabtu (12/10/2019).

Kandouw didampingi Wakil Ketua TP PKK Sulut yang juga Kepala Biro Kesra Setda Provinsi Sulut, dr Devi Kartika Tanos MARS mengatakan Pemprov dalam kepemimpinan OD-SK Menjelaskan, pihaknya terus mendukung semua pelaku budaya di Sulut, karena mereka menjadi garda terdepan penunjang Sulut sebagai daerah wisata.

“Pak Gubernur Olly Dondokambey dan Saya selalu berupaya memberikan support dan apresiasi atas penampilan para pelaku budayawan Sulut dimanapun mereka berada. Apalagi Sulut merupakan daerah yang memiliki beragam budaya daerah yang patut dilestarikan dan sangat menunjang pariwisata daerah,” ujar mantan Ketua DPRD Sulut ini.

Kandouw dan Ibu Devi Kartika juga mengapresiasi penampilan tim kesenian Sulut. Performance tarian ini dipandang sebagai momentum bagi pelestarian budaya dan kreativitas seniman di Sulawesi Utara.

“Diharapkan atraksi tradisi nilai budaya dan tarian ini dapat dikembangkan terus di daerah dan ditampilkan di luar Sulawesi Utara, bahkan luar negeri, sebagai wahana promosi dan publikasi untuk mendorong peningkatan turis yang datang di Sulut,” jelas Ketua Alumni Universitas Indonesia di Sulut ini. (*/Rizath