Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Minahasa

Resmikan Media Centre, Insan Pers Apresiasi Kodim 1302 Minahasa

×

Resmikan Media Centre, Insan Pers Apresiasi Kodim 1302 Minahasa

Sebarkan artikel ini
Dandim 1302 Minahasa, Letkol CZI Muhammad Andhy Kusuma
Dandim 1302 Minahasa Letkol CZI Muhammad Andhy Kusuma. (foto: toar/mt)

MTerkini.com, TONDANO – Kalangan insan pers baik dari media cetak maupun elektronik di wilayah peliputan Minahasa, Tomohon, Minahasa Selatan maupun Minahasa Tenggara bisa dikata boleh berlega hati pasalnya Komandan Kodim (Dandim ) 1302 Minahasa Letkol CZI Muhammad Andhy Kusuma, meresmikan Ruang media center diperuntukan untuk kalangan insan pers, Rabu (20/4/2016) Siang

Dengan disaksikan sejumlah jajaran Kodim dan para kuli tinta, Letkol CZI Muhammad Andhy Kusuma membuka secara resmi Gedung media Center yang terletak di area kantor Mahkodim 1302 di Jalan Sasaran Tondano Minahasa.

Pada kesempatan ini Komandan Kodim (Dandim) 1302 Minahasa Letkol CZI Muhammad Andhy Kusuma mengatakan, media center tersebut di persembahkan kepada wartawan cetak maupun elektronik sebagai bentuk wujud kebersamaan dan apresiasi dalam berkomunikasi dengan kalangan pers, “fasilitas dimedia center ini kami sediakan khusus bagi para wartawan, sekaligus sebagai wujud jalinan komunikasi dengan insan pers,” imbuhnya.

Dandim 1302 Minahasa, Letkol CZI Muhammad Andhy Kusuma
Acara coffee morning yang digelar Dandim 1302 Minahasa Letkol CZI Muhammad Andhy Kusuma. (foto: toar/mt)

Olehnya itu, Kuzuma berharap agar teman-teman pers dapat memanfaatkan fasilitas tersebut dengan baik. “Saya berharap dengan adanya media center ini dapat dimanfaatkan secara baik oleh masing masing wartawan,” harapnya.

Sementara itu sejumlah kalangan pers menyambut baik dan berterima kasih kepada pihak kodim 1302 minahasa yang telah menyediakan media center, “Kami mengucapkan terima kasih yang setinggi tingginya kepada Kodim 1302 Minahasa beserta jajarannya yang telah menyediakan fasilitas media center. Hal ini merupakan langkah positif bagi Kodim 1302, yang patut diapresiasi,” terang James Moring mewakili kalangan pers. (toar)