Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Minahasa

DPRD Minsel Gelar PAW, Mawuntu Resmi Gantikan Lelemgboto

×

DPRD Minsel Gelar PAW, Mawuntu Resmi Gantikan Lelemgboto

Sebarkan artikel ini

minselmanadoterkini.com, AMURANG-Bertempat di ruang rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) digelar sidang paripurna pengucapan sumpah Pengganti Antar Waktu (PAW) anggota DPRD Minsel sisa masa jabatan 2014-2019.

Bupati Minsel Christiany Eugenia Paruntu SE yang memyaksikan pelantikan tersebut mengatakan, anggota dewan yang baru mengucapkan sumpah PAW diharapkan memberikan pemikiran terbaik untuk bersinergi bersama dalam perkembangan percepatan pembangunan di Minsel.
“Semoga cepat beradaptasi dengan anggota dewan lainnya dalam pemikiran dan bersinergi bersama pemkab Minsel dalam memajukan daerah,” kata bupati (7/8).
Paw ini dipimpin oleh Ketua DPRD Minsel Jemny Johana Tumbuan SE yang dilakukan kepada Hetty Roos Mawuntu menggantikan Frangky Lelengboto sebagai anggota DPRD PAW Dapil Amurang raya yang maju dari partai lain.
“Dengan ini, saudari Hetty Roos Mawuntu resmi menggantikan saudara Frangky Lelengnoto,’ ucap Tumbuan.
Masih kata Tumbuan, dengan pelantikan ini Hetty Mawuntu berkewajiban menjalankan amanat sebagai wakil rakyat. Kepada saudara yang dilantik, sudah terpikul dipundaknya tugas dan tanggung jawab kedewanan.
“Jangan diartikan sumpah jabatan ini secara formal saja. Namun harus dilakukan dengan tanggung jawab sepenuhnya setelah melakukan sumpah ini,’ sambungnya.
Setelah dilantik, Hetty Roos Mawuntu mengatakan akan menjalankan amanah yang telah dititipkan. Ia optimis cepat beradaptasi dalam menjalankan tugas sebagai anggota DPRD Minsel.
“Secepatnya saya akan beradaptasi. Karena ini tugas, saya harus menerima,” tutupnya.
Diketahui, Lelengboto di PAW karena diberhentikan oleh Partai Gerindra karena pada Pilcaleg lalu, Lelengboto maju kembali mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Minsel dari Partai berbeda yakni PDI-P.(dav)