Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Minahasa Selatan

Bupati : Jumlah Penerima BLT-DD di Desa Ongkaw Tiga Ditambah

×

Bupati : Jumlah Penerima BLT-DD di Desa Ongkaw Tiga Ditambah

Sebarkan artikel ini

minselmanadoterkini.com, AMURANG – Berdasarkan Peraturan Menteri Desa Nomor 06 tahun 2020 dimana Desa dapat menganggarkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD melebihi kuota setelah mendapatkan persetujuan Pemerintah Kabupaten.

Bupati Minahasa Selatan (Minsel) Christiany Eugenia Paruntu SE menyampaikan, BLT – DD Rp 600 ribu/ bulan diharapkan bisa dimaksimalkan untuk masyarakat yang terdampak Covid-19. BLT – DD sebesar Rp 600 ribu ini diberikan selama 3 bulan. Dengan demikian, total yang akan mereka terima Rp 1,8 juta.

“Dari anggaran DD di Desa Ongkaw Tiga Kecamatan Sinonsayang seharusnya bisa dimanfaatkan 25% sebagai BLT. Supaya bantuan ini bisa dimanfaatkan oleh masyarakat. Saya berharap semua desa juga harus bisa memaksimalkan anggarannya,” ujarnya saat melaksanakan kunjungan di Desa Ongkaw Tiga pada Rabu (10/6/2020) siang tadi.

Dilihat dari besar anggaran BLT di Desa Ongkaw Tiga, seharusnya target penerima BLT-DD harus lebih banyak lagi. Sementara sasaran di desa ini, saat ini baru 63 KK. Untuk itu, Bupati meminta Hukum tua (Kumtua) Desa Ongkaw Tiga Evan Tumangken untuk kembali melakukan Musyawarah Desa agar menambah jumlah penerima.

minsel“Jumlah penerima harus ditambah, nanti saya tanda tangan, hal ini agar anggaran BLT di Desa Ongkaw tiga dapat dimaksimalkan buat masyarakat”, paparnya.

Data penerima juga diharuskan dipasang ditempat terbuka, agar semua masyarakat bisa membaca data penerima. “Masyarakat juga boleh protes kepada Kumtua kalau ada data penerima BLT-DD yang tidak tepat sasaran. Bagi masyarakat penerima PKH atau BPNT tidak boleh menerima BLT ini,” ujarnya.

Selanjutnya Bupati melakukan peninjauan ke rumah-rumah warga masyarakat, dan mendapati beberapa keluarga yang layak untuk mendapatkan bantuan.

Dari pantauan media ini, Bupati didampingi Sekretaris Dinas PMD Minsel Altin Sualang SSTP MPA, Camat Sinonsayang Jhon Laoh, SIP  MSi dan kabag humpro Ysis Mangindaan, SSTP. Ketua BPD Refli Lepa, dan sejumlah perangkat dan relawan.(dav)