Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Manado

UC, KIS, BPJS Tidak Tumpang Tindih

×

UC, KIS, BPJS Tidak Tumpang Tindih

Sebarkan artikel ini

MANADO, (manadoterkini.com) – Program Universal Coverage (UC) atau pelayanan kesehatan gratis bagi warga Kota Manado, tidak tumpang tindih dengan program yang dijalankan pemerintahan Presiden Joko Widodo yakni Kartu Indonesia Sehat (KIS) termasuk program Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) kesehatan.Hal itu ditegaskan Walikota Manado GS Vicky Lumentut kepada wartawan, belum lama ini.

Menurutnya, Pemerintah Kota (Pemkot) Manado kembali telah menganggarkan dana subsidi yang diperuntukan bagi kesehatan masyarakat Kota Manado, dalam APBD Perubahan 2014 serta APBD induk 2015. “Saya yakin tidak ada tumpang tindih antara program UC dengan Kartu Indonesia Sehat yang dikeluarkan pemerintah pusat. Termasuk dengan program BPJS kesehatan,”tukas Walikota.

Dikatakan GSVL, sapaan akrab Walikota, yang ditangani BPJS belum sampai 50 persen. Apalagi, Pegawai Negeri Sipil (PNS), pegawai swasta, anggota TNI, telah dilindungi dengan Jamsostek dan ASABRI. “Masih ada masyarakat yang tidak tercover dalam program-program tersebut, mereka yang kita lindungi dengan program UC,”tandas GSVL.

Dijelaskan Walikota, sampai saat ini KIS belum ada di Manado. Sehingga, sebagian besar masyarakat Manado masih dilindungi dengan program UC. (ald)