Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita PilihanMinahasa SelatanPolitik

Pleno Rekapitulasi KPU, FDW-PYR Raih Suara Terbanyak di Pilkada Minsel

×

Pleno Rekapitulasi KPU, FDW-PYR Raih Suara Terbanyak di Pilkada Minsel

Sebarkan artikel ini

manadomanadoterkini.com, AMURANG-Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) nomor urut 3, Franky Donny Wongkar SH dan Pdt Petra Yani Rembang (FDW-PYR) meraih suara tertinggi dalam rekapitulasi terbuka KPU Minsel tingkat kabupaten hasil Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020 yang digelar di Hotel Sutan raja Amurang sejak Senin – Selasa (14-15/12/2020).

Pasangan yang lebih dikenal dengan sebutan FDW-PYR ini meraih suara sebanyak 74.875 mengalahkan dua pasangan calon lainnya dengan urutan pasangan MEP-VT dengan raihan suara sebanyak 50.269, dan pasangan ROSO-HARUM sebanyak 15.707 suara.

Ketua KPU Minsel Rommy Sambuaga mengatakan, berdasarkan hasil pleno, pihaknya menetapkan pasangan nomor urut 3 FDW-PYR sebagai pemenang Pilkada Minsel 2020 dengan raihan suara tertinggi 74.875 suara, diikuti pasangan MEP-VT, dan ROSO-HARUM.

“Hasil pleno rekapitulasi terbuka Pilkada Minsel 2020, dimenangkan pasangan FDW-PYR dengan perolehan suara tertinggi. Sehingga hasil pleno ditetapkan dan ditandatangani saksi pasangan calon, dan para saksi calon,” katanya.

Berdasarkan hasil penghitungan dari tiap kecamatan perolehan suara pasangan FDW-PYR mendominasi di hampir seluruh TPS yang ada, sehingga dapat mengalahkan perolehan suara pasangan lainnya. Bahkan di beberapa kecamatan hasil perolehan suara pasangan nomor urut 3 yang merupakan petahana mencapai 53,16 persen dari jumlah DPT.

Tahapan selanjutnya, ungkap Sambuaga pihaknya menunggu selama tiga hari ke depan jika ada pasangan calon yang keberatan atas hasil rekapitulasi, sehingga mengajukan gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK).
“Kami berikan waktu hingga tiga hari ke depan kalau ada yang keberatan dan mengajukan gugatan ke Mahkamah Konstitusi,” katanya.(dav)