Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Minahasa Selatan

Banyak Investor Siap Berinvestasi, TKA Ilegal Bakal Serbu Minsel

×

Banyak Investor Siap Berinvestasi, TKA Ilegal Bakal Serbu Minsel

Sebarkan artikel ini

manadoterkini.com, AMURANGBeberapa investor menyatakan akan berinvestasi di Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), ini bakal memunculkan masalah baru. Pasalnya, potensi masuknya Tenaga Kerja Asing (TKA) sangat besar.

Untuk mengantisipasi hal tersebut, perlu adanya pengawasan secara ketat, baik di tingkat kabupaten, kecamatan maupun desa.

“Kita tidak mungkin mengontrol keberadaan semua orang asing yang masuk ke Minsel, termasuk aktifitas apa yang mereka lakukan. Karenanya perlu kerjasama dari Kumtua dan Lurah untuk melakukan pengecekan serta laporkan. Apalagi kalau mereka melakukan kegiatan ilegal termasuk bekerja atau membuka usaha,” kata Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Minsel DR Meydi Maindoka.

Dia mengungkapkan ada persoalan yang harus dicermati. Misalkan orang asing tersebut melakukan kegiatan yang mengancam keamanan serta memprovokasi. Sedangkan yang kedua melaksanakan kegiatan bisnis ataupun bekerja. Kalau terjadi berarti ada kerugian negara, sebab bagi TKA ada pungutan yang dilakukan oleh pemerintah.

“Makanya makanya perlu pengawasan dari Lurah dan Kumtua,” ujarnya.

Sementara itu, Pengawas Ketenagakerjaan Jerry Masinambow mengatakan, ada orang asing yang sudah melakukan kegiatan ekonomi di Amurang. Ketika dilakukan pengecekan yang bersangkutan sudah pergi.

“Kasus seperti ini banyak kami temukan. Para TKA ini masuk dengan menggunakan Visa turis. Ternyata mereka bekerja atau membuka usaha. Kami akan terus melakukan pemeriksaan, maka dari itu kerjasama dengan Lurah dan Kumtua sangat diperlukan,” tukasnya.(dav)