Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Pemerintahan

Sekprov Pantau Kondisi Instalasi Listrik dan Limba Kantor Gubernur

×

Sekprov Pantau Kondisi Instalasi Listrik dan Limba Kantor Gubernur

Sebarkan artikel ini
Silangen
Sekprov Edwin Silangen

manadoterkini.com, SULUT – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Edwin Silangen, Rabu (01/03/2017) sore, sempatkan diri meninjau kondisi Kantor Gubernur.

Yang menjadi fokus tinjauan Silangen yakni, instalasi Listrik dan Instalasi pembuangan limba tinja dan limba cair.

Silangen mengatakan, instalasi yang sudah amburadul merusak pemandangan akan ditata guna kelancaran aktifitas di Kantor Gubernur. “Jadi, lagi dilakukan review, kabel-kabel, kemudian yang rusak dan yang macet, ” ungkapnya.

Dia menambakan, untuk istalasi listrik atau instalasi pembuangan limbah yang sudah tua dan tidak layak perlu diganti, kemudian yang tidak bisa digunakan, terlebih instalasi pembuangan limbah tinja dan limbah cair yang macet harus diganti, kalau perlu dibuat instalasi baru.

“Untuk prosesnya perbaikan, menurut Silangen sementara berjalan, dan sementara ditangani bagian infrastruktur,” pungkasnya.(alfa)