Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Tomohon

Bupati Tasikmalaya Sebut WL Sebagai Pejuang Rakyat

×

Bupati Tasikmalaya Sebut WL Sebagai Pejuang Rakyat

Sebarkan artikel ini

WLmanadoterkini.com, TOMOHON – Bupati Tasikmalaya H. Ade Sugianto menyebut Wakil Wali Kota Wenny Lumentut (WL) sebagai pejuang rakyat seperti dirinya.

Hal itu dikarenakan sebelum memegang tampuk kepemimpinan eksekutif di Tasikmalaya, dirinya adalah anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).

Hal tersebut diungkapkan Sugianto saat melakukan kunjungan kerja di Kota Tomohon, Rabu (24/11/2021).

“Perasaan saya saat bertemu dengan bapak Wakil, walaupun ini pertama kalinya kami bertemu, saya merasa seperti bertemu dengan kawan lama dimana kami sama-sama pejuang rakyat saat duduk di DPRD, jadi langsung nyambung,” ujar Sugianto.

Dijelaskannya, maksud kunjungan kerja itu untuk menambah wawasan dan pengetahuan guna meningkatkan budidaya tanaman aren dan hasil produksi olahan di Tasikmalaya.

Apalagi Tasikmalaya merupakan daerah dengan lahan aren terbesar. Tapi pengelolaannya masih tradisional.

“Karena itu kami datang di Kota Tomohon untuk belajar pengolahan, belajar tatakelola dan belajar sistem dari Kota Tomohon,” jelasnya.

Sementara itu, WL mengatakan bahwa tanaman aren memiliki kelebihan dan manfaat ekonomi lebih dibandingkan dengan pohon lain. Maka penanaman aren menjadi pilihan utama hingga sekarang.

“Nirahnya dapat diolah menjadi gula dengan kualitas export. Serta batang kayu aren yang telah selesai berproduksi dapat digunakan sebagai bahan untuk membuat meybel dan tehel seperti yang di produksi oleh pusat pengelolaan kayu kelapa dan kayu aren di PPWG Kaaten Tomohon,” jelas WL.

“Semoga kunjungan kerja ini dapat bermanfaat baik untuk pemerintah Kabupaten Tasikmalaya maupun untuk pemerintah Kota Tomohon agar supaya pelayanan kita kepada masyarakat akan semakin prima,” sambungnya.

Dalam kegiatan tersebut, Bupati Tasikmalaya bersama rombongan juga melakukan kunjungan ke pabrik gula aren masarang. (fzr)