Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita PilihanEkonomi dan BisnisLiputan KhususPemerintahan

Sepanjang Tahun 2023, OD-SK Sukses Tingkatkan Kunjungan Wisatawan ke Sulut

×

Sepanjang Tahun 2023, OD-SK Sukses Tingkatkan Kunjungan Wisatawan ke Sulut

Sebarkan artikel ini

manadoterkini.com, SULUT – Kerja-kerja hebat dan cerdas benar-benar ditunjukan Gubernur Sulut Olly Dondokambey dan Wagub Steven Kandouw, dalam membangun Sulut untuk keseljahteraan rakyat, lewat berbagai sektor.

Pada sektor pariwisata misalnya, di sepanjang tahun 20223, Olly Dondokambey dan Steven Kandouw (ODSK) yang intens mewujudkan Sulut sebagai pinti gerbang Indonesia di kawasan asia pasifik terus membuahkan hasil membanggakan dan menjadi daya tarik wisatawan baik mancanegara dan nusantara (domestik).

Merujuk data Imigrasi dan API Bandara Sam Ratulangi, kunjungan wisatawan menunjukkan peningkatan signifikan di tahun 2023.

Kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) di Sulut sempat membludak pada tahun 2019 dan mencapai angka 153.656 orang. Bahkan wisatawan nusantara menyentuh angka 2.200.000 orang.

Namun covid-19 yang melanda Indonesia di tahun 2020 turut mempengaruhi kunjungan wisatawan di Bumi Nyiur Melambai. Dan setelah pandemi berlalu, pariwisata Sulawesi Utara kembali menggeliat.

Hasilnya di tahun 2023 sebanyak 90.471 turis asing yang berkunjung ke Sulut, sementara turis domestik mencapai 743.948, dengan rata-rata menginap selama dua malam. Jumlah ini meningkat signifikan dibanding tahun 2022.

Tercatat wisman yang datang ke Sulut berasal dari 14 negara. Masing-masing China, Germany, Singapore, USA, Netherland, France, Australia, Switzerland, Unitet Kingdom (UK), South Korea, Italy, Malaysia, Japan dan Philippines (Filipina).

Berbagai catatan positif ini menjadi pelecut semangat Pemerintah Provinsi Sulut dibawah kepemimpinan OD-SK untuk terus memajukan Sulut. Salah satu buktinya pada bulan Maret tahun 2023, Gubernur Olly Dondokambey membuat terobosan dengan dibukanya rute penerbangan langsung Manado – Narita Tokyo Jepang.

(Advetorial Kominfo Sulut)